5 Rekomendasi Sepatu Olahraga Reebok, Stylish dan Nyaman

  • Whatsapp

86News.com — Untuk berolahraga tentunya anda membutuhkan berbagai perlengkapan sebagai penunjangnya, salah satunya adalah sepatu.

Sepatu olahraga berbeda dengan sepatu pada umumnya, karena memang dirancang untuk kebutuhan olahraga.

Kini ada banyak sepatu olahraga yang dijual dari berbagai brand, seperti Reebok.

Seperti yang kita ketahui bersama Reebok merupakan salah satu brand sepatu olahraga yang populer dan banyak dicari oleh masyarakat.

Nah, bagi anda yang sedang mencari sepatu olahraga, sebagai rekomendasi berikut ini 5 sepatu olahraga Reebok terbaik yang bisa anda pilih:

  1. Reebok Club C 85 Classic Icons Men’s

Reebok Club C 85 Classic Icons Men’s bisa menjadi pilihan yang tepat bagi anda yang ingin tampil dengan gaya layaknya skaters atau rappers 80-an. Sneakers ini memiliki desain siluet yang terinspirasi dari arsip Reebok vintage sehingga membuatnya memiliki look street style yang simple.

Selain itu, sepatu keren warna putih ini juga dilengkapi dengan bantalan empuk yang nyaman di tumit. Sehingga anda akan akan betah memakainya dalam waktu yang lama saat beraktivitas.

Bukan hanya itu, upper leathernya water resistant sehingga tidak mudah basah ketika terkena air dan bobotnya ringan serta tidak membebani kaki.

  1. Reebok Royal Complete 3 Low Lifestyle Shoes

Sepatu ini bisa menjadi rekomendasi bagi anda yang sedang mencari sepatu dengan desain simple. Berkat cutting low-nya membuat kaki anda bebas bergerak saat beraktivitas memakainya.

Selain itu, sneakers berbahan leather ini memiliki desain yang simple dan kasual serta mudah dipaduk padankan dengan cargo pants atau corduroy pants untuk tampilan kasual yang maksimal.

Reebok Royal Complete 3 Low Lifestyle Shoes tersedia dalam beberapa pilihan warna, yaitu White-green, white-black, dan black-white.

  1. Reebok Lite 3.0 Men Running Shoes

Untuk olahraga lari tentunya anda membutuhkan sepatu lari. Sebagai rekomendasi anda bisa menggunakan Reebok Lite 3.0 Men Running Shoes. Produk ini bisa menjadi pilihan yang tepat bagi anda yang sedang mencari sepatu lari Reebok dengan harga terjangkau.

Sepatu lari berbahan mesh ini akan menjepit kaki anda dengan erat saat dipakai melangkah maupun berlari. Walaupun tidak ditopang dengan bantalan Fuelfoam, sepatu ini tetap mampu menopang kaki anda dengan baik.

Reebok Lite 3.0 Men Running Shoes tersedia dalam beberapa pilihan warna, yaitu Black, greay, navy, black with white stripe.

 

  1. Reebok Nanoflex TR 0.2 Men Training Shoes

Untuk latihan gym atau fitness tentunya anda membutuhkan sepatu. Nah, Reebok Nanoflex TR 0.2 Men Training Shoes bisa menjadi rekomendasi untuk dipilih. Sepatu berbahan mesh ini dilengkapi dengan outsole yang kokoh dan grip yang kuat mencengkram kaki.

Selain itu, memiliki desain ramping yang dilengkapi upper yang didominasi mesh sehingga sangat breathable. Dengan begitu, kaki anda akan semakin kuat bertumpu dan bebah gerah walaupun digunakan dalam waktu yang lama.

Reebok Nanoflex TR 0.2 Men Training Shoes tersedia dalam beberapa pilihan warna, yaitu white, black, grey.

  1. Reebok Flexagon Energy TR 4 Men Training Shoes

Produk ini bisa menjadi pilihan yang tepat bagi anda yang sedang mencari sepatu untuk menunjang aktivitas berlatih di tempat fitness. Sepatu yang berbahan mesh ini memiliki midsole yang menggunakan Fuelfoam sehingga akan memberikan keseimbangan serta respon yang maksimal ketika anda menjalani sesi latihan. Ditambah dengan cutting low cut sehingga memungkinkan anda bebas bergerak saat memakainya.

Reebok Flexagon Energy TR 4 Men Training Shoes tersedia dalam beberapa pilihan warna, yaitu navy, grey, black.

ARTIKEL YANG DISARANKAN :

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.