Personil Polsek Rambah Samo Gelar Cooling System Dengan Tokoh Pemuda

banner 468x60

Rokan Hulu, 86News.co – Dalam Ops Mantap Praja Lancang Kuning Tahun 2024 (OMP-LK/24), Personil Polsek Rambah Samo Polres Rokan Hulu (Rohul) menggelar Cooling System dengan Tokoh Pemuda Desa Rambah Samo, Kamis (19/09/2024) sekitar pukul 13.00 Wib.

“Coolling System Bhabinkamtibmas ini, terkait pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024 dengan Tokoh Pemuda, supaya terwujud situasi Kamtibmas yang aman, sejuk damai dan kondusif,” kata Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono S.I.K., M.H melalui Kapolsek Rambahsamo Iptu Totok Nurdianto, S.H., M.H.

banner 336x280

Lanjutnya, dalam Cooling System Bhabinkamtibmas Desa Rambah Samo Barat Bripka Joni Hendri Babinsa Koramil 02 Rambah Serka Mendarayani dan Tokoh Pemuda.

“Bhabinkamtibmas, mengharapkan agar Tokoh Pemuda Desa Rambah Samo Barat turut serta dalam mensukseskan Pilkada Serentak Tahun 2024 pada Pemilihan Gubernur Riau dan Wakil Gubernur Riau serta Bupati dan Wakil Bupati Rohul,” kata Iptu Totok.

“Polri selain mensukseskan bersama-sama dalam menjaga situasi tetap aman dan lancar di setiap Tahapan Pilkada Serentak Tahun 2024. Harapan begitu dengan Tokoh Pemuda,” kata Iptu Totok.

Tokoh Pemuda Desa Rambah Samo Barat, berterima kasih kepada Polsek Rambah Samo yang telah datang berkunjung dan bersilaturahmi serta mendukung Kepolisian   dalam pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024. (***/Nr)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *