Pesantren Ramadhan Agroekologi Dibuka di Garut, Pemuda Tani Dorong Cinta Pertanian Sejak Dini

Berita, Uncategorized335 Dilihat
banner 468x60

Garut, 86News.co – Upaya menanamkan kecintaan terhadap pertanian sejak dini terus digalakkan. Salah satunya melalui pembukaan Pesantren Ramadhan Agroekologi, yang secara resmi dibuka pada Rabu, 5 Maret 2025, di Kampung Cijambe Lebak, Desa Sudalarang, Kecamatan Sukawening, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Peresmian ini dihadiri oleh Ketua Yayasan Al Hidayah Teten Hilmi Zamal Muttaqien, Camat Sukawening, Jeje J Abidin S.STP, MSi, serta Kabid Dinas Pertanian, H. Apip Maolana SP, MP. Program ini menjadi salah satu inovasi dalam pendidikan berbasis agama yang sekaligus mengenalkan praktik pertanian berkelanjutan.

banner 336x280

Perwakilan Pemuda Tani Indonesia Kabupaten Garut, Gilang Dwi Gumelar (Kang Agi), menegaskan bahwa program ini bertujuan untuk membangun kecintaan terhadap dunia pertanian sejak usia dini.

“Pesantren ini menggabungkan nilai-nilai keislaman dengan praktik agroekologi. Dengan begitu, peserta tidak hanya mendapatkan ilmu agama, tetapi juga keterampilan bertani yang ramah lingkungan,” ujarnya.

Pesantren Ramadhan Agroekologi ini diharapkan dapat menjadi wadah bagi generasi muda untuk lebih peduli terhadap sektor pertanian, sekaligus berkontribusi dalam menjaga ketahanan pangan di daerah. Dengan adanya program ini, diharapkan muncul petani-petani muda yang memiliki wawasan luas dan mampu menerapkan metode pertanian berkelanjutan.

Program ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak karena dinilai sebagai langkah konkret dalam menghadapi tantangan regenerasi petani di Indonesia. Jika berhasil diterapkan secara berkelanjutan, model pesantren agroekologi ini berpotensi untuk diadopsi di daerah lain.

MUKRIN

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *