Paluta, 86News.co – Dengan program ini bertujuan memberdayakan Masyarakat Desa Padang Garugur Melalui Inovasi pengolahan balakka Sebagai Upaya Pengembangan
Produk Unggulan di Kabupaten Padang Lawas Utara
Desa Padang Garugur, Kabupaten Padang Lawas Utara, Provinsi Sumatera Utara, memiliki luas 15.352 hektar dengan populasi sekitar 2.458 orang.
Potensi ekonomi utama terletak pada sektor pertanian dan perkebunan, namun beberapa kendala seperti infrastruktur sangat terbatas dan minimnya inovasi teknologi masih menghambat pertumbuhannya.
Sementara salah satu produk khas desa ini adalah Sirup Balakka, hasil olahan buah balakka yang pernah dipamerkan pada Pekan Raya Sumatera Utara (PRSU).
Meskipun telah dikenal di tingkat kabupaten, pengembangan produk ini masih terbatas pada bentuk dasar, tanpa diversifikasi ke sektor lain seperti makanan dan minuman tentu nya.
Dari keterbatasan pelatihan dan pendampingan oleh PKK Desa Padang Garugur menjadi salah satu faktor yang menyebabkan stagnasi pengembangan produk ini lamban.
Oleh karena itu, kolaborasi PKK Desa Padang Garugur dengan Institut Teknologi dan Sains Padang Lawas Utara (ITS Paluta) dalam program pemberdayaan masyarakat yang dilaksanakan oleh beberapa Dosen ITS Paluta.
Dalam kegiatan pelaksanaan program ini, dosen yaitu Januardi Rosyidi Lubis, M.Kom, Akhir Abadi Tanjung, M.Si, Feri Irawan, M.Kom beserta mahasiswa/i pada hari Senin tanggal 19 Agustus Tahun 2024.
Kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PkM) yang diselenggarakan adalah fokus dalam mengatasi berbagai kendala dan mengoptimalkan potensi ekonomi desa.
Adapun pelaksanaan kegiatan ini memiliki tujuan utama diantaranya pertama melakukan inovasi pengolahan buah balakka menjadi produk turunan pertama Manisan Balakka dan Kopi Balakka.
Kedua mengembangkan keterampilan masyarakat melalui pelatihan dan pendampingan. Ketiga memperluas pasar dengan strategi pemasaran berbasis digital dan konvensional. Keempat meningkatkan infrastruktur pengolahan untuk efisiensi produksi.
Dan yang Kelima mengintegrasikan program ini dengan Merdeka Belajar Kampus Merdeka
(MBKM) melalui pelibatan mahasiswa dalam kegiatan pengabdian terhadap masyarakat desa tentunya (Ali Har)