Bhabinkamtibmas Desa Kadu Jaya Sampaikan Himbauan Kamtibmas kepada Warga

banner 468x60

TANGERANG,86news.co – Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Bhabinkamtibmas Desa Kadu Jaya Polsek Curug, Aipda Majudin, melaksanakan kegiatan sambang warga di Kampung Bitung, RT 02 RW 04, Desa Kadu Jaya, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, (6/2/2025)

Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari langkah pendekatan kepada masyarakat sekaligus upaya cooling system. Dalam kunjungannya, Aipda Majudin bertemu dengan Sdr Wahyudin dan beberapa warga setempat. Ia memberikan imbauan agar warga senantiasa menjaga lingkungan tetap aman dan tertib serta menghindari keluar rumah hingga larut malam untuk mencegah terjadinya tawuran.

banner 336x280

Selain itu, Aipda Majudin juga mengingatkan warga untuk waspada terhadap pelaku pencurian kendaraan bermotor. “Pastikan kendaraan selalu dalam keadaan terkunci dan parkir di tempat yang aman,” ujarnya.

Kapolsek Curug, AKP Kresna Ajie Perkasa, S.I.K, M.I.K., menegaskan pentingnya kegiatan sambang seperti ini sebagai langkah preventif dalam menjaga kamtibmas yang kondusif. “Pendekatan langsung ke masyarakat sangat efektif untuk menyampaikan pesan keamanan serta membangun hubungan harmonis dengan warga,” ungkapnya.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *