Wujud Transparansi, Pemdes Banyuresmi Gelar Musdes LPPD

Pemerintahan27 Dilihat
banner 468x60

Tasikmalaya,86news.co – Pemerintahan Desa Banyuresmi menggelar LPPD (Laporan Pertanggungjawaban Penyelenggaraan Pemerintahan Desa) Tahun Anggaran 2024 Tahap ll (Dua). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Desa Banyuresmi Kecamatan Sukahening Kabupaten Tasikmalaya. Jumat (07/03/2025). Siang

Dalam sambutannya Kepala Desa Banyuresmi Dadan Ruswada memaparkan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Desa (LPPDA) Tahun Anggaran 2024 Tahap ll (Dua) dan Program Pembangunan Tahun 2024, dan kegiatan di Bulan Suci Ramadhan, kegiatan Taraweh Keliling (Tarling) di Tingkat Desa yang akan dilaksanakan pada tanggal 15 Maret 2025.

banner 336x280

“Kita mulai mengadakan Tarling Tingkat Desa dan Jadwalnya sudah disebar ke RT/RW, dan akan dilaksanakan bersamaan dengan Tarling di Tingkat Kecamatan Sukahening bertempat di Kampung Banuherang”,

“Kami mohon untuk Bapak-bapak RT/RW Sekiranya ada waktu longgar  bisa mengikuti Tarling pada Hari Jum’at malam bertempat di Mesjid AI-Huda, dan untuk Tarling tingkat Desa kami mohon minimal RT dan RW setempat bisa hadir karena ini tugas kita juga untuk melaksanakan Tarling di tingkat Desa beserta Kepala Desa dan MUI ” Paparnya

Kepala Desa Banyuresmi memohon, seluruh BPD, Gapoktan dan Lembaga Kemasyarakatan Desa (LKD) bisa hadir di acara Tarling tingkat Desa, Kita semua melaksanakan Silaturahmi dengan Warga.Tutupnya

Ini semua di laksanakan, demi terciptanya asas transparansi kepada seluruh lapisan masyarakat Desa Bunyuresmi, baik itu dari segi pembangunan infrastruktur, pemberdayaan masyarakat, lingkungan dan lainnya,

Pihaknya juga menyampaikan bahwa penyampaian LPPD merupakan kewajiban Pemerintahan Desa dalam rangka transparansi Pemerintah Desa selama setahun karena menjadi bagian dari mekanisme dalam sistem penyelenggaraan Pemerintahan yang berkaitan dengan penyelenggaraan tugas-tugas pokok dan fungsi Pemerintah Desa.

Kepala Desa juga menyerahkan Laporan Keterangan Penyelenggaraan Pemerintah Desa (LKPPD) kepada Ketua BPD,

Hadir dalam kegiata tersebut Camat Sukahening Ucu Mulyana, Kepala Desa Banyuresmi Dadan Ruswanda beserta Perangkat, Babinsa, Ketua BPD dan Anggota, LPM, PKK, Pendamping Desa, Kader Posyandu dan Para RT/RW

Bl86

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *